KAU PAHLAWANKU (SMK)

KAU PAHLAWANKU
  Oleh : Djaru Syahrul

Sinaran sang mentari
Tanda tuk memulai hari-harimu
Tak ada kata lelah dari dirimu
Kata semangat yang kau ingatkan kepadaku

Pengawasku kau adalah guruku
Jasa-jasamu yang aku ingat
Saat aku berputus asa
Perjuangan besarmu yang aku kagumi
Kesabaranmu yang menjadi ciri khas mu

Ohh...pengawasku
Senyum semangatmu
Amarahmu
Kesabaranmu
Yang menjadi tanda kedatanganmu

Ilmumu
Yang telah kau berikan kepada kepadaku
Akan menjadi cahaya di setiap sudut di jiwa ini
Bagai cahaya mentari pagi menyapa di setiap sumsum di hati kami

Terima kasih ku ucap dari lubuk jiwakami
Jasamu akan menjadi benih di setiap hati kami
Kau bagai pahlawan yang tak mengenal lelah
Yang terukir di buku puti ini

Mks.12622

Caru Syahrul Caru Syahrul adalah lahir disalah satu Desa Ujung Selatan kota Makassar teletak di timur kota Bulukumba. Menulis puisi adalah salah satu hobi yang dikembangkan, menulis puisi dilakukan sejak duduk dibangku SMP karena menulis puisi adalah mengespresikan jiwa tetang kehidupan dimasa lalu dan dimasa datang

Belum ada Komentar untuk "KAU PAHLAWANKU (SMK)"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel