DI PELABUHAN

DI PELABUHAN 
Karya. Cari Syahrul

Di pelabuhan ini ada rindu
Rembulan taburkan cahaya keindahan
Gulungan ombak meliuk mesra
Dendangkan batu karang

Malam yang hening
Di pelabuhan ini
Ada rindu butir butir embun
Kucuri pada ladang yang luas

Dengan semilir angin yang sejuk
Jatuhkan menetes deras
Laksana di taburkan dari langit
Membasuh pasir pasir pantai

Di pelabuhan rindu ku buat syair syahdu
Ku gurat dengan kata yang ku petik dalam jiwa
Ku tulis pada punggung ombak
Hingga pantai melambai
Bersama pasir putihnya

Di pelabuhan rindu
Ku titipkan puisi pada camar
Membawa mengelilingi lautan luas
Ku tebarkan pada bukit karang yang indah
Hingga rindu ini makin menggoyah jiwa

Mks. 20718

Caru Syahrul Caru Syahrul adalah lahir disalah satu Desa Ujung Selatan kota Makassar teletak di timur kota Bulukumba. Menulis puisi adalah salah satu hobi yang dikembangkan, menulis puisi dilakukan sejak duduk dibangku SMP karena menulis puisi adalah mengespresikan jiwa tetang kehidupan dimasa lalu dan dimasa datang

Belum ada Komentar untuk "DI PELABUHAN "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel