PENANTIAN DIKALA SENJA

PENANTIAN DI KALA SENJA
           Caru  Syahrul

Di langit sedang senja
Memendarkan warna jingga
Menebarkan rindu terdalam
Dari balik jendela kamar

Seraut wajah muram
Di hari kemarin
Kau tanpa kata
Tanpa cerita
Dan tanpa suara

Andai hadirmu di sini
Melewati hari
Dalam riang bahagia
Hingga senja usia

Kita menyambut datangnya
Bintang dan bulan purnama
Wahai malam yang berselimut sunyi
Dan bermandi kerlip bintang

Dengarkan gejolak batinku
Yang riuh rendah dengan kata rindu
Bibir tak sanggup mengucapkan
Jiwa ini tak henti berkata
Aku rindu kepadamu

Mks. 7719

Caru Syahrul Caru Syahrul adalah lahir disalah satu Desa Ujung Selatan kota Makassar teletak di timur kota Bulukumba. Menulis puisi adalah salah satu hobi yang dikembangkan, menulis puisi dilakukan sejak duduk dibangku SMP karena menulis puisi adalah mengespresikan jiwa tetang kehidupan dimasa lalu dan dimasa datang

Belum ada Komentar untuk "PENANTIAN DIKALA SENJA "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel