SERIBU KESEDIHAN

SERIBU KESEDIHAN
Karya. Caru Syahrul

Ku rangkai kata dalam sebuah puisi lara,
Ku kemas duka dalam bejana siksa
ku jadikan sketsa hayal ku
Torehan luka demi luka

Silih berganti merongrong raga
Ingin rasa menjerit membelah langit
Namun apa daya,
Menatap pun kutak mampu

Kini…
Aku termenung melukis dalam renungan
Berkanfas hayal, berpenakan angan
Permataku yang hilang
Aku hanya sekeping rasa

 Jejak yg kusebut luka.
Bahagia yang hilang
Seperti jernih embun pagi
Mengalir menderu membasahi pipi

Mengalir membawa seribu kesesakan di hati
Isakan tak tertahan memecahkan keheningan
Ketika hati berteriak karna segundah rasa
Meraung karna seribu luka

Tubuh terpaku diam tak berdaya
Terpuruk karna dunia yang kejam
Menyiksa dengan seribu kesedihan

 Mks.18320
Caru Syahrul Caru Syahrul adalah lahir disalah satu Desa Ujung Selatan kota Makassar teletak di timur kota Bulukumba. Menulis puisi adalah salah satu hobi yang dikembangkan, menulis puisi dilakukan sejak duduk dibangku SMP karena menulis puisi adalah mengespresikan jiwa tetang kehidupan dimasa lalu dan dimasa datang

Belum ada Komentar untuk "SERIBU KESEDIHAN"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel