DALAM BAYANGKU

DALAM BAYANGKU
 Oleh : Caru Syahrul

Saat malam mulai tiba
Ku renung jauh ke atas awan
Ku kira bintang yang berkerlipan
Rupanya wajahmu dalam bayangku

Mengalahkan indahnya rembulan
Ku coba mengapai sang bintang 
Yang berkerlipan dengan indahnya
Rasa ipngin ku petik tangan tak gapai

Rasa kuingan semat di dadamu 
Tanda kasih ku yang tiada ternilaikan
Kerinduan pujaanku
Kan ku renung wajahmu di rembulan

Biar aku bagai sang pungguk kerinduan
Hanya bayang mu yang bisa redakan
Gelisah resah yang kian menerjang
Engkau laksana bulan

Tinggi di atas kayangan
Hatiku dah kau menyatu
Bagai bintang purnama indah

Mks.18721
Caru Syahrul Caru Syahrul adalah lahir disalah satu Desa Ujung Selatan kota Makassar teletak di timur kota Bulukumba. Menulis puisi adalah salah satu hobi yang dikembangkan, menulis puisi dilakukan sejak duduk dibangku SMP karena menulis puisi adalah mengespresikan jiwa tetang kehidupan dimasa lalu dan dimasa datang

Belum ada Komentar untuk "DALAM BAYANGKU"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel