BERSUJUD PADA- Mu"

BERSUJUD PADA-MU"
   Oleh : Caru Syahrul

Ku bersujud pada- Mu"
Di setiap penghujung waktu
Yang kian menghimpit
Segala resah luruh bersama
Dalam munajat panjang

Ya Raabi"
Akankah hati ini kuat
Saat langkah kian letih
Dan garis waktu semakin dekat menghampiri

Wahai dzat yang Terkasih"
Tak ada yang mampu kulakukan
Saat jasad kian rapuh
Dan waktu pun terhenti"

Ketika tahta menguasai jiwa
Ketika mimpi tak beralas rasa
Tak peduli apa kata mereka
Terkadang Tuhan pun dianggap tiada

Saat logika berpikir nafas tak berakhir
Saat jiwa merasa menang tak kan ada lawan
Tak ada rasa takut
Akan ada pembalasan-Mu"
Karna rasa itu telah tertutup bisikan syaitan

Sadarlah wahai jiwa yang zolim
Kemenangan yang kau rasa
Sebenarnya adalah kekalahan
Surga yang kau rasa di dunia,

Sesungguhnya jalanmu ke neraka
Segeralah bersujud mohon ampuna-Nya"
Sebelum nyawa terlepas dari raga
Tidak kah cukup bagimu tertulis berita
Kematian Fir'aun yang melegenda

Mks. 28521

Caru Syahrul Caru Syahrul adalah lahir disalah satu Desa Ujung Selatan kota Makassar teletak di timur kota Bulukumba. Menulis puisi adalah salah satu hobi yang dikembangkan, menulis puisi dilakukan sejak duduk dibangku SMP karena menulis puisi adalah mengespresikan jiwa tetang kehidupan dimasa lalu dan dimasa datang

Belum ada Komentar untuk "BERSUJUD PADA- Mu""

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel