MENGARUNGI CINTA LEWAT SAMUDRA

MENGARUNGI CINTA LEWAT SAMUDRA
          Karya. Caru Syahrul

lihatlah,betapa lengang bidukku kini
Lelah memandangi pantai
Pertukaran abad yang terus dikunyah
Bagai permen karet kehidupan
Berganti tangkap

Nyanyikan sawang di langit
Kemuning senja mengiringi
Mengiring burung-burung
Pada sarangnya

Alangkah sunyi
Dalam debur ombak,
Gemuuruh gelombangmu
Meski empasan tajam memuncak amuk

Tak terasa sungguh tak terasa
Kurangkul segala cinta
ingin kusudahi rindu
Beribu rindu di dada

Dalam biduk sunyi yang terus kukayuh
Mengarung keluasan samudera tak berbatas
Pelayaran panjang menuju puncak
Mengarungi samudera

MKS.17619

Caru Syahrul Caru Syahrul adalah lahir disalah satu Desa Ujung Selatan kota Makassar teletak di timur kota Bulukumba. Menulis puisi adalah salah satu hobi yang dikembangkan, menulis puisi dilakukan sejak duduk dibangku SMP karena menulis puisi adalah mengespresikan jiwa tetang kehidupan dimasa lalu dan dimasa datang

Belum ada Komentar untuk "MENGARUNGI CINTA LEWAT SAMUDRA"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel