DI SETIAP DOA UNTUKMU

DI SETIAP DOA UNTUKMU
     Oleh : Caru Syahrul

Puisi cinta tersemat doa di ultahmu
Untai persembahan sukma di jiwa
Dambaan kama
Atma di setiap asah dan rasa

Luas
Samudera lepas
Terhampar laut biru
Tak terbilang butiran kasihku

Terlahirlah engkau menjadi kejora
Bintang hati bunda
Permata bercahaya
Bahagia dalam rasa

Selalu
Berkah hidupmu berdua
Bersinarlah berkembang tumbuh
Bertambah satu, panjanglah usiamu

Cintai orang tua, sesama
Tuntunan dalam doa
Abdikan cita
Jiwa penuh rasa penuh harap

Bintang
Tinggi mengangkasa
Itukan dirimu cemerlang
Symbol cahaya sang putra
Dan sang putri saling asih

Langit
Luas, lembut mengetuk jiwa
Itukan hatimu; pangerang dan premai suriku
Gagah, cantik wibawa berbalut santun

Mentari
Hangat suci harapanku
Itukan jiwamu, berdua
Hingga tak menggenang kegelapan

Pangeran dan putri permaisuriku
Restu ucapan
Bahagia selalu selamanya
Panjang umur, rezeki berlimpah
Harapku di setiap doa untukmu

Mks, 121221

Caru Syahrul Caru Syahrul adalah lahir disalah satu Desa Ujung Selatan kota Makassar teletak di timur kota Bulukumba. Menulis puisi adalah salah satu hobi yang dikembangkan, menulis puisi dilakukan sejak duduk dibangku SMP karena menulis puisi adalah mengespresikan jiwa tetang kehidupan dimasa lalu dan dimasa datang

Belum ada Komentar untuk "DI SETIAP DOA UNTUKMU "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel