OMONGANMU AKU BERLAGA

OMONGANMU AKU BERLAGA
    Karya. Caru Syahrul

Aku sadar, aku tak banyak tau
Namun, bukan hak mu untuk menghina
Kamu memang punya semuanya bisa
Gelimang ilmu dan tinggi tahta
Namun, kamu lupa itu adalah titipan sang kuasa

Yang bisa tiada kapan saja
Lelah, aku mendengar semua cibiranmu
Muak rasanya jika aku melihat semua itu
Kamu kritik semua usaha dalam hidupku
Kamu jahat, mengejek aku dengan mulutmu

Aku bertekad, ini kehidupanku
Tak akan ku bolehkan siapa pun menggangguku
Dan hingga kini waktu ku tiba
Berkat hasil do’a dan usaha

Semua langkah yang ku perjuangkan
Yang selalu kamu patahkan
Nyatanya kini aku bisa buktikan
Ku tebus omonganmu, dengan sebuah kesuksesan
Tutur katanya yang menyakitkan

Hingga tak jarang membuat hati jadi lelah
Itulah hidup, butuh sebuah perjuangan
Aku tak sampai terlena
Dengan kehidupan yang fana

Suatu ketika akan datang sebuah luka
Dan kau harus pasang kuda-kuda
Hidup butuh perjuangan
Dimana kau tak hanya bisa berpangku tangan
Namun harus berani dalam mengambil keputusan
Kini cahaya jadi penerang langkahku

Ku berjuang dalam kompetisi
Hingga ahir hayatku
Ku tak mengenal lelah
Hingga ku melambaikan juangku Tampa kau
Terima kasih padamu Tuhan
Jiwa ini kau bungkus kehendakmu

Mksr. 24919

Caru Syahrul Caru Syahrul adalah lahir disalah satu Desa Ujung Selatan kota Makassar teletak di timur kota Bulukumba. Menulis puisi adalah salah satu hobi yang dikembangkan, menulis puisi dilakukan sejak duduk dibangku SMP karena menulis puisi adalah mengespresikan jiwa tetang kehidupan dimasa lalu dan dimasa datang

Belum ada Komentar untuk "OMONGANMU AKU BERLAGA "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel