SUARAKU SUARAMU PENENTU DI TPS
SUARAMU SUARAKU PENENTU DI TPS
Karya. Caru Syahrul.
Jangan katakan aku bukan siapa
Jangan berkata aku hanya orang biasa
Hilangkan rasa tak peduli
Berpikir tinting dan tak peduli pada bangsanya
Pada pilihanmu
Pada hak suara dijamin negara bagimu
Sibukmu bukan alasan
Untuk kau tak datang di TPS
Kecedasanmu jangan membuatmu apatis
Dan enggan untuk datang mencoblos
Hitungan uang materi dan ke elokan, Bukan alibi untuk golput
Karena keterbatasanmu bukan itu
Jadikan alasan untuk tak datang ke TPS
Kepadamu di seluruh pelosok negeri ini
Kau adalah teladan bagi generasi
Kuatkan langkahmu untuk hadir di pesta demokrasi
Rayakan perhelatan ini dengan berbesar hati
Di ujung jarimu kaum generasi penerus bangsa ini
Kobarkan semangatmu
Ayunkan langkahmu
Temui TPS di dengan naluri dan pahanmu
Bakar jiwamu dengan rasa peduli patriotesme
Mungkin kau bukan siapa-siapa
Tapi di negerimu kau adalah pelakunya
kedaulatan itu ada ditanganmu
Wahai segenap jiwa yang punya hak suara
Betapa indahnya kala kita bersama
Memilih mereka yang memperjuangkan kepentingan bangsa
Tak ada bendera kebenaran
Yang paling bersinar di Negara ini
Tak ada faham dan keyakinan yang paling benar di negeri ini
Kita adalah satu bangsa
Kebhinnekaan yang terjaga
Kita memilih menjaga merah Putih
Kibarkan di seluru nusantara
Bagiku...Kau sangat berharga.
Gunakan hakmu untuk bersuara
Buktikan cintamu kepada negeri ini
Suaramu,
Suaraku,
Suara kita penentu Indonesia kita
Mksr. 6319
Belum ada Komentar untuk "SUARAKU SUARAMU PENENTU DI TPS "
Posting Komentar